Beberapa hal yang perlu diperhatikan agar kamu tetap produktif.
Luruskan niat.
Tentukan target dan goal harus selesai kapan.
Pikirkan konsekuensi, ketika pekerjaan atau tugas yang kamu kerjakan saat ini nantinya tidak / belum selesai sesuai target.
Biasakan tegas pada diri sendiri. Apabila ada gangguan atau ajakan dari rekan, tolaklah secara halus, dan kembalilah fokus dengan pekerjaanmu. Ingatlah poin nomor 3 jika kamu mulai goyah dan tergoda.
Hindari obrolan bersama rekan yang bakal menguras waktu produktifmu, Apalagi topik obrolan tidak memiliki kaitan dengan pekerjaanmu. Sebaiknya segera tutup pembicaraan dan berikan alasan yang jelas, jikalau kamu memiliki deadline tugas yang harus segera diselesaikan.
Usahakan selalu mencari tempat yang nyaman dan waktu yang tepat ketika hendak mengerjakan pekerjaanmu. Buatlah dirimu senyaman mungkin saat sedang bekerja. Misal kamu lebih nyaman di ruangan yang sepi / kamu lebih menyukai bekerja dengan memutar musik kesukaanmu. Lakukanlah selama itu membuat anda menjadi lebih semangat dan produktif.
Jauhkanlah diri anda dari barang-barang yang berpotensi akan menganggumu. Misalnya Handphone.
Lupakanlah sejenak segala masalahmu atau planning di luar sana yang tidak terkait dengan tugas atau pekerjaanmu saat ini. Misal kamu memiliki masalah dengan istri anda di rumah, atau anda punya rencana liburan ke bali bersama sahabat-sahabat anda diakhir pekan. Usahkan jangan mengingat hal-hal tersebut ketika kamu sedang bekerja, karena hanya akan menganggu konsentrasimu dalam bekerja.
Semoga membantu.
Note : artikel ini adalah jawaban saya yang dimuat pada forum pertukaran pengetahuan Qoura indonesia.
Comments